Minggu, 18 Maret 2012

HADITS PALSU

HADITS PALSU :

“ Wali abdal didalam umat ini ada 30 orang seperti Ibrohim kholilur-Rohman ‘Azzawajalla. Tiap-tiap kali mati seorang laki-laki ( diantara mereka ), maka Alloh Tabaroka wa Ta’ala menjadikan seorang laki-laki ( lain ) sebagai penggantinya”.

 Keterangan :
Hadits ini diriwayatkan oleh Imam Ahmad (5/322).
Al-Haitsam bin Kulaib dalam musnadnya (159/1-2), Al-Khallal dalam karomatul Auliya’, Abu Nu’aim dalam akhbaru Ashbahan (1/180), dan dari dia diriwayatkan pula oleh Ibnu Asakir dalam at-Tarikh  : dari Al-Hasan bin Dzakwan dari Abdul Wahid bin Qais, dari “Ubadah bin Shamit secara marfu’.
Ahmad berkata : ia hadits mungkar.
Menurut Imam al-Albani : didalamnya ada 2 cacat :
  1. Abdul Wahid bin Qais diperselisihkan tentang dirinya, sebab ia dianggap kepercayaan oleh Ibnu Ma’in dalam satu riwayat dan Abu Zur’ah.Tetapi Ibnu Ma’in berkata dalam riwayat lain : ia bukan orang yang begitu kuat. Demikian pula Abu Hatim berkata  : ia bukan orang yang begitu kuat. Demikian pula Soleh bin Muhammad al-Baghdadi, dan ia menambah : dia meriwayatkan dari Abu Huroiroh, padahal ia tidak mendengar darinya. Menurut Imam Adz-Dzahabi : dia tidak bertemu dengan Abu Huroiroh. Riwayat darinya adalah mursal. Ia hanya bertemu ‘Urwah dan Nafi’. Oleh sebab itu Imam AlBani berkata : berdasarkan ini ia tidak bertemu ‘Ubadah bin Shamit. Maka sanad itu terputus.
  2. Al-Hasan bin Dzakwan, diperselisihkan tentang dirinya juga. Sebab ia dilemahkan oleh kebanyakan ulama. Imam Ahmad berkata : hadits-haditsnya adalah dusta. Ibnu Ma’in berkata : ia adalah orang yang mendatangkan bencana.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar